Monday, November 23, 2020

FUNGSI LAMBUNG

Lambung adalah organ berbentuk kantong menyerupai huruf J yang terletak di bagian atas perut. Organ pencernaan satu ini dipenuhi oleh otot dan pembuluh darah. Ukuran lambung dapat berubah bentuk mengikuti postur manusia dan seberapa banyak makanan yang ada di dalam lambung pada saat makan. 

Yuhu ketemu lagi ini dengan mimin, karena kemarin tidak posting karena mimin mager kemarin hehehe. 

Nah, kali ini aku bakalan ulas fungsi dari lambung. 
Yakni lambung memiliki tiga fungsi utama, yaitu:

1. Tempat penyimpanan makanan sementara, setidaknya selama dua jam atau lebih sebelum disalurkan ke organ pencernaan selanjutnya.

2. Memecah dan mengaduk-aduk makanan lewat gerak peristaltik yang dipicu oleh kerja lapisan otot lambung.

3. Mencerna dan menghancurkan makanan dengan bantuan enzim lambung.

Seperti apa anatomi lambung manusia itu?
Lambung manusia terhubung dengan dua saluran di masing-masing ujungnya. Ujung atas lambung terhubung dengan esofagus alias kerongkongan, saluran berbentuk tabung yang menjadi jalur masuk makanan dari mulut. Daerah pertemuan antara esofagus dengan lambung disebut dengan persimpangan gastroesofageal (GE).

• Lapisan pada dinding lambung
Dilansir dari University of Rochester Medical Center, lambung terdiri dari beberapa lapisan jaringan, di antaranya:

• Mukosa (selaput lendir), yaitu lapisan terdalam lambung yang bersentuhan langsung dengan makanan di dalam lambung. Ketika perut kosong, mukosa berbentuk seperti gerigi yang terdiri dari rugae (dinding-dinding yang berkerut). Rugae ini akan memipih saat lambung dipenuhi oleh makanan. Lapisan mukosa ini menghasilkan dua zat pencernaan, yaitu asam klorida dan pepsin untuk membantu lambung dalam mencerna makanan.

• Submukosa, yaitu lapisan lambung yang terdiri dari jaringan ikat. Jaringan ikat tersebut mengandung pembuluh darah, pembuluh getah bening, sel-sel saraf, dan serat tubuh.

• Muscularis propria (muscularis eksterna), yaitu lapisan lambung yang menutupi submukosa. Muscularis propia terdiri dari tiga lapisan otot sekaligus, di antaranya lapisan otot melingkar, memanjang, dan menyerong yang membantu mencerna makanan dengan enzim pencernaan.

• Serosa, yaitu lapisan terluar lambung yang berfungsi untuk melindungi lambung dari gesekan dengan organ lainnya. Lapisan serosa disebut juga dengan peritoneum viseral.

Demikian sedikit ulasan yang bisa disampaikan, semoga bermanfaat ya. Salam sayang untuk kalian.

Share:

0 comments:

Post a Comment